netflix bubble anime 2022

Review Anime Bubble (2022) – Parkour & kisah Putri Duyung

Film Anime Netflix, Kisah Fantasi yang menampilkan atraksi indah parkour dan kisah cinta ala kisah putri duyung

Diproduksi oleh WIT Studio, Bubble disutradarai oleh Tetsurō Araki, yang dikenal dengan karyanya ‘Bleach’ dan Attack on Titan season pertama sedangkan Cerita ditulis oleh Gen Urobuchi (Fate/Night). Anime ini sudah dirilis ke seluruh dunia di Netflix pada 28 April 2022.

Film anime Netflix, Bubble , berlatar belakang distopia pasca-apokaliptik Tokyo. Kota ini ditinggalkan karena fenomena jatuhnya gelembung-gelembung misterius, yang menyebabkan kota itu tergenang air. Cerita film ini merupakan adaptasi lepas dari dongeng abad ke-19 karya Hans Christian Andersen, yang menceritakan kisah putri duyung yang ingin jadi manusia setelah jatuh cinta dengan seorang pangeran tampan.

Sinopsis anime Bubble

Dikutip sebagian dari narasinya…
Lima tahun lalu… gelembung turun di mana-mana di seluruh dunia. Mereka menyebabkan kekacauan besar…dengan memiliki kemampuan yang tak diketahui. Segera setelah itu…ada ledakan misterius yang memancar dari Tokyo.

Sebagai pusat ledakan, Tokyo diselimuti gelembung raksasa. Bahkan setelah gelembungnya berhenti turun ditempat lain, fenomena itu berlanjut di Tokyo. Saat gelembung-gelembung itu pecah, berubah menjadi air…Tokyo…bukan lagi ibu kota Jepang, ya Tokyo berubah menjadi kota yang tergenang air, sebagian malah tenggelam. Semua ilmuwan yang datang dari seluruh dunia, tidak ada yang bisa menjelaskan misteri gelembung itu. Lalu, satu per satu, orang-orang meninggalkan Tokyo. Dengan begitu…Tokyo menjadi daerah terlarang.

Namun, tak lama kemudian, anak-anak muda mulai tinggal disini secara ilegal. Dengan mengabaikan perintah pengusiran berulang kali, mereka menghabiskan waktu dalam permainan berbahaya yang memanfaatkan lingkungan abnormal. Salah satu dari mereka bisa mendengarkan nyanyian yang berasal dari menara.

[wp_ad_camp_1]

Saat ini, awan di sekitar menara tempat ledakan berasal memiliki medan gravitasi yang berbeda. Tidak ada yang bisa mencapainya. Rumor menyebut ada hantu disana.

Hibiki, adalah seorang pemain parkour andalan di tim nya, Blue Blaze. Disana terdapat turnamen yang rutin diadakan, dengan sembako sebagai hadiahnya. Blue blaze baru saja memenangkan lomba untuk kesekian kalinya. Saat merayakan kemenangan, Hibiki mendengar lagi nyanyian yang pernah ia dengar, suara itu yang berasal dari Menara Tokyo. Hibiki-pun bergegas untuk mencari sumber suara, namun ia gagal dan mengalami kecelakaan. Hibiki tenggelam, antara sadar dan tidak ia melihat putri duyung yang menolongnya.  Putri duyung itu ternyata seorang gadis muda misterius, yang akhirnya diberi nama Uta. Uta memiliki kemampuan ajaib alami yang dibutuhkan oleh pemain parkour. Akhirnya Uta menjadi anggota Tim Blue Blaze. Dan harus menjalani debut pertamanya dengan lawan yang berbahaya.

Siapakah sebenarnya Uta? Daripada terus spoiler, mending nonton aja, karena udah tayang di NETFLIX

Menghibur

Bubble menyajikan tontonan menarik, ceritanya penuh fantasi dengan mengadaptasi cerita legenda putri duyung yang sudah cukup familiar. Dipadu dengan aksi parkour yang indah. Tetsurō Araki yang pernah menangani aksi 3D manuver di Attack On Titan tentunya menjadi jaminan keberhasilan menggambarkan aksi aksi macam ini. Pokoknya mata kita dimanjakan dengan dengan atraksi parkour yang tentu saja dengan gaya fantasi anime yang tidak mungkin dilakukan didunia nyata.

Sedangkan untuk kisah percintaan antara Hibiki dan Uta, yah pasti kita akan bisa menebak. Gak jauh-jauh amat dari kisah putri duyung dan pangeran Karya H.C. Andersen. Namun karakter Uta yang lucu, sebagai seorang yang baru saja mengalami hidup sebagai manusia digambarkan sangat menggemaskan – tapi sayangnya hal itu ditampilkan sesekali saja, cuman sebentar.

Review Anime Bubble (2022) – Parkour & kisah Putri Duyung
Story
Visual
Scoring
Reader Rating0 Votes
3.4

Your email address will not be published. Required fields are marked *